Kab. Ciamis – ruangatas.com | Pendaftar CPNS di Kabupaten Ciamis tahun 2024 menunjukkan antusiasme yang luar biasa dari masyarakat. Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Ciamis mencatat, dari 8.359 pelamar, sebanyak 6.571 orang dinyatakan lolos seleksi administrasi pasca masa sanggah yang diumumkan pada 29 September 2024.
Kepala BKPSDM Ciamis, Ai Rusli Suargi, menyampaikan bahwa pelamar yang tidak lolos sebanyak 1.788 orang disebabkan karena dokumen yang diunggah tidak sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan.
“Pelamar CPNS Ciamis menduduki urutan ke-7 terbanyak di Jawa Barat menurut Kantor Regional 3 BKN,” ungkapnya Rabu (2/10/2024).
Pendaftar CPNS Ciamis terbanyak berasal dari formasi Pengelola Barang Jasa dan Pengembang Teknologi Pembelajaran. Para peserta yang lolos akan melanjutkan ke tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), yang rencananya akan digelar di Kota Tasikmalaya. Saat ini, mereka masih menunggu jadwal dari Badan Kepegawaian Negara.
Ai Rusli berpesan agar seluruh pelamar menjaga kejujuran dan bersemangat dalam menghadapi setiap tahapan seleksi.
“Jangan menyerah, terus belajar, dan hindari kecurangan. Ikuti seluruh rangkaian dengan sungguh-sungguh dan berdoa,” pungkasnya. ***