Dr. Resa Respati, M.Pd. Raih Gelar Doktor dalam Bidang Ilmu Pendidikan Musik

Tasikmalaya – Ruangatas.com | Dunia pendidikan musik di Indonesia kembali mendapatkan sumbangan pemikiran berharga dengan lahirnya seorang doktor baru. Dr. Resa Respati, M.Pd., dosen di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Tasikmalaya.

Resa Respati, resmi meraih gelar doktor dalam bidang Ilmu Pendidikan Musik setelah berhasil mempertahankan disertasinya yang berjudul “Design Model Auditory Repetition Exploration Creativity (AREC) sebagai Stimulus Pengembangan Musikalitas Siswa Sekolah Dasar”.

Bacaan Lainnya

Sidang promosi doktor yang digelar di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung berlangsung khidmat dan penuh apresiasi dari para penguji serta Hadirin, Kamis, (30/1/25).

Dalam disertasinya, Dr. Resa Respati mengembangkan Model AREC, sebuah pendekatan inovatif dalam pembelajaran musik yang berbasis eksplorasi repetisi auditori untuk merangsang kreativitas dan musikalitas siswa sekolah dasar. Model ini diharapkan dapat menjadi solusi efektif dalam meningkatkan kemampuan musikal anak.

Sebagai akademisi dan praktisi di bidang pendidikan musik, Dr. Resa Respati telah aktif dalam berbagai penelitian dan pengembangan metode pembelajaran musik. Keberhasilannya meraih gelar doktor ini semakin memperkuat perannya dalam memberikan kontribusi nyata bagi dunia pendidikan, khususnya di UPI Kampus Tasikmalaya.

Keberhasilan ini mendapat sambutan positif dari kalangan akademisi, mahasiswa, serta para dosen muda UPI Kampus Tasikmalaya. Dr. Dadan Nugraha, M.Pd., serta Dr. Gilar Gandana, M.Pd., turut mengapresiasi dengan pencapaian ini.

“Kita berharap sebagai dosen muda dapat terus berkontribusi dalam pengembangan kurikulum serta metode pembelajaran musik yang inovatif dan aplikatif,” ujar Dadan.

Dadan juga menambahkan, “Kita juga mengucapkan selamat kepada Dr. Resa Respati, M.Pd. Semoga ilmu dan penelitian yang telah dilakukan dapat memberikan manfaat luas bagi dunia pendidikan dan menjadi inspirasi bagi para pendidik musik di Tanah Air,” pungkasnya. (Adm***)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *